2 RAJA RAJA (2 Kings)
Daftar Pasal (silahkan klik nomor pasal yang ingin di baca):
1234567891011- 12 -13141516171819202122232425

Dibawah ini adalah seluruh isi Injil 2 Raja Raja 12 (2 RAJA RAJA / 2RAJ / 2 Kings 12)
Terjemahan Baru Bahasa Indonesia Sehari Hari English [Amplified]
(sambungan dari) 11:21 - 12:21 = Yoas, raja Yehuda
(2Taw 24:1-27)
(1) Dalam tahun ketujuh zaman Yehu, Yoas menjadi raja dan empat puluh tahun lamanya ia memerintah di Yerusalem. Nama ibunya ialah Zibya, dari Bersyeba.(1) Pada tahun ketujuh pemerintahan Yehu atas Israel, Yoas menjadi raja Yehuda. Ia memerintah di Yerusalem 40 tahun lamanya. Ibunya bernama Zibya dari kota Bersyeba.(1) IN THE seventh year of Jehu, Joash began to reign, and he reigned forty years in Jerusalem. His mother was Zibiah of Beersheba.
(2) Yoas melakukan apa yang benar di mata TUHAN seumur hidupnya, selama imam Yoyada mengajar dia.(2) Berkat didikan Imam Yoyada, Yoas sepanjang hidupnya melakukan yang menyenangkan hati TUHAN.(2) Joash did right in the sight of the Lord all his days in which Jehoiada the priest instructed him.
(3) Namun demikian, bukit-bukit pengorbanan tidaklah dijauhkan. Bangsa itu masih mempersembahkan dan membakar korban di bukit-bukit itu.(3) Hanya sayang, tempat penyembahan dewa tidak dimusnahkannya, sehingga rakyat masih mempersembahkan kurban dan membakar kemenyan di situ.(3) Yet the high places were not taken away; the people still sacrificed and burned incense in the high places.
(4) Berkatalah Yoas kepada para imam: "Segala uang yang dibawa ke dalam rumah TUHAN sebagai persembahan kudus, yakni uang masuk untuk pencatatan jiwa, uang tebusan jiwa menurut penilaian yang berlaku untuk seseorang, dan segala uang yang dibawa ke dalam rumah TUHAN karena dorongan hati seseorang,(4) Pada suatu hari Yoas memanggil para imam dan menyuruh mereka menyimpan uang yang diperoleh dari persembahan-persembahan di Rumah TUHAN, baik uang pembayaran penyelenggaraan kurban, maupun uang pemberian sukarela.(4) And Joash said to the priests, All the current money brought into the house of the Lord to provide the dedicated things, also the money [which the priests by command have] assessed on all those bound by vows, also all the money that it comes into any man's heart voluntarily to bring into the house of the Lord,
(5) baiklah para imam sendiri menerimanya, masing-masing dari kenalannya, dan memakainya untuk memperbaiki yang rusak pada rumah itu, di mana saja terdapat kerusakan."(5) Setiap imam harus bertanggung jawab atas uang yang dipersembahkan oleh orang-orang yang dilayaninya. Uang itu akan dipakai untuk memperbaiki kerusakan-kerusakan di Rumah TUHAN.(5) Let the priests solicit and receive such contributions, every man from his acquaintance, and let them repair the Lord's house wherever any such need may be found.
(6) Tetapi dalam tahun kedua puluh tiga zaman raja Yoas para imam belum juga memperbaiki kerusakan rumah itu.(6) Sampai pada tahun kedua puluh tiga pemerintah Yoas, para imam belum juga memperbaiki kerusakan di Rumah TUHAN.(6) But in the twenty-third year of King Joash's reign the priests had not made the needed repairs on the Lord's house.
(7) Sebab itu raja Yoas memanggil imam Yoyada, dan imam-imam lain serta berkata kepada mereka: "Mengapa kamu tidak perbaiki kerusakan rumah itu? Maka sekarang, tidak boleh lagi kamu menerima uang dari kenalan-kenalanmu, tetapi serahkanlah itu untuk memperbaiki kerusakan rumah itu."(7) Karena itu Yoas memanggil Imam Yoyada bersama imam-imam lainnya, dan berkata, "Mengapa kalian belum juga memperbaiki Rumah TUHAN? Mulai hari ini kalian tidak diizinkan menyimpan uang yang kalian terima. Semuanya harus kalian serahkan untuk memperbaiki Rumah TUHAN."(7) Then King Joash called for Jehoiada the priest and the other priests and said to them, Why are you not repairing the [Lord's] house? Do not take any more money from your acquaintances, but turn it all over for the repair of the house. [You are no longer responsible for this work. I will take it into my own hands.]
(8) Lalu setujulah para imam itu untuk tidak menerima uang dari rakyat, tetapi merekapun tidak usah lagi memperbaiki kerusakan rumah itu.(8) Imam-imam setuju untuk tidak mengumpulkan uang dari rakyat, dan tidak pula bertanggung jawab atas perbaikan Rumah TUHAN.(8) And the priests consented to receive no more money from the people, nor to repair the breaches of the house.
(9) Kemudian imam Yoyada mengambil sebuah peti, membuat lobang pada tutupnya dan menaruhnya di samping mezbah, di sebelah kanan apabila orang masuk ke rumah TUHAN. Para imam penjaga pintu menaruh ke dalamnya segala uang yang dibawa orang ke dalam rumah TUHAN.(9) Maka Yoyada mengambil sebuah kotak dan membuat lubang pada tutupnya, lalu meletakkannya dekat mezbah di sebelah kanan pintu masuk Rumah TUHAN. Semua uang yang dipersembahkan di Rumah TUHAN dimasukkan ke dalam kotak itu oleh imam-imam yang bertugas di pintu masuk.(9) Then Jehoiada the priest took a chest and bored a hole in the lid of it and set it beside the altar on the right side as one entered the house of the Lord; and the priests who guarded the door put in the chest all the money that was brought into the house of the Lord.
(10) Dan apabila dilihat mereka bahwa sudah banyak uang dalam peti itu, maka datanglah panitera raja beserta imam besar, lalu membungkus dan menghitung uang yang terdapat dalam rumah TUHAN itu.(10) Setiap kali bila uang di dalam kotak itu sudah banyak, sekretaris raja bersama Imam Agung datang dan menghitung uang itu, lalu membungkusnya.(10) And whenever they saw that there was much money in the chest, the king's scribe and the high priest came up and counted the money that was found in the house of the Lord and tied it up in bags.
(11) Mereka menyerahkan jumlah uang yang ditentukan ke tangan para pekerja yang diangkat mengawasi rumah TUHAN, dan mereka ini membayarkannya kepada tukang-tukang kayu, kepada tukang-tukang bangunan yang mengerjakan rumah TUHAN itu,(11) Setelah jumlahnya dicatat, uang itu diserahkan kepada para pengawas pekerjaan perbaikan di Rumah TUHAN. Selanjutnya para pengawas itu membayar para tukang kayu, tukang bangunan,(11) Then they gave the money, when it was weighed, into the hands of those who were doing the work, who had the oversight of the house of the Lord; and they paid it out to the carpenters and builders who worked on the house of the Lord
(12) kepada tukang-tukang tembok dan kepada tukang-tukang pemahat batu; mereka memakainya juga bagi pembelian kayu dan batu pahat untuk memperbaiki rumah TUHAN dan bagi segala pengeluaran untuk memperbaiki rumah itu.(12) tukang batu dan pemahat batu. Para pengawas itu juga yang membeli kayu dan batu, serta mengatur semua pengeluaran untuk perbaikan itu.(12) And to the masons and stonecutters, and to buy timber and hewn stone for making the repairs on the house of the Lord, and for all that was outlay for repairing the house.
(13) Tetapi untuk rumah TUHAN tidaklah dibuat pasu perak, pisau, bokor penyiraman, nafiri, atau sesuatu perkakas emas dan perak dari uang yang telah dibawa ke dalam rumah TUHAN itu.(13) Tetapi uang itu sedikit pun tidak dipakai untuk pembuatan cangkir-cangkir perak, mangkuk, trompet, alat-alat pelita atau perkakas lainnya dari emas atau perak.(13) However, there were not made for the house of the Lord basins of silver, snuffers, bowls, trumpets, any vessels of gold or of silver, from the money that was brought into the house of the Lord.
(14) Melainkan mereka menyerahkannya kepada para pekerja, supaya dipakai memperbaiki rumah TUHAN.(14) Semuanya dibayarkan kepada tukang-tukang dan dibelikan bahan-bahan bangunan yang diperlukan.(14) But they gave that to the workmen, and repaired with it the house of the Lord.
(15) Mereka kemudian tidak mengadakan perhitungan dengan orang-orang yang diserahi uang itu untuk memberikannya kepada tukang-tukang, sebab mereka bekerja dengan jujur.(15) Para pengawas pekerjaan itu jujur sekali, jadi tak perlu diminta laporan keuangan dari mereka.(15) Moreover, they did not require an accounting from the men into whose hands they delivered the money to be paid to the workmen, for they dealt faithfully.
(16) Tetapi uang korban penebus salah dan uang korban penghapus dosa tidaklah dibawa ke dalam rumah TUHAN; semuanya itu adalah bagian para imam.(16) Uang dari kurban ganti rugi dan dari kurban pengampunan dosa tidak dimasukkan ke dalam kotak itu. Uang itu diberikan kepada imam-imam.(16) The money from the guilt offerings and sin offerings was not brought into the house of the Lord; it was the priests'.
(17) Pada waktu itu majulah Hazael, raja Aram, diperanginyalah Gat dan direbutnya. Kemudian Hazael berniat menyerang Yerusalem,(17) Pada masa itu Hazael raja Siria menyerang dan menduduki kota Gat. Lalu ia berniat menyerang Yerusalem juga.(17) Then Hazael king of Syria went up, fought against Gath [in Philistia], and took it. And Hazael set his face to go up to Jerusalem.
(18) tetapi Yoas, raja Yehuda, mengambil segala persembahan kudus yang telah dikuduskan oleh para leluhurnya yakni Yosafat, Yoram dan Ahazia, raja-raja Yehuda, dan persembahan-persembahan kudusnya sendiri, juga segala emas yang terdapat dalam perbendaharaan rumah TUHAN dan istana raja. Dikirimkannyalah semuanya itu kepada Hazael, raja Aram, maka tidak jadi lagi Hazael menyerang Yerusalem.(18) Maka Yoas mengirim kepadanya uang tebusan. Uang itu diperolehnya dari semua persembahan yang dahulu telah diserahkan kepada TUHAN oleh Yoas sendiri, dan oleh Yosafat, Yoram serta Ahazia, yaitu raja-raja yang memerintah sebelum dia. Juga dari semua emas dalam kas Rumah TUHAN dan istana raja. Maka Hazael tidak jadi menyerang Yerusalem.(18) And Joash king of Judah took all the hallowed things that Jehoshaphat, Jehoram, and Ahaziah, his [forefathers], kings of Judah, had dedicated and his own hallowed things and all the gold that was found in the treasuries of the house of the Lord and in the king's house, and sent them to Hazael king of Syria; and Hazael went away from Jerusalem.
(19) Selebihnya dari riwayat Yoas dan segala yang dilakukannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?(19) Kemudian pegawai-pegawai kerajaan Yehuda berkomplot melawan Raja Yoas. Dua orang dari antara mereka, yaitu Yozakar anak Simeat, dan Yozabad anak Somer, membunuh Yoas di sebuah rumah yang dibangun di atas tanah timbunan sebelah timur Yerusalem, di jalan turun ke Sila. Yoas dikubur di pekuburan raja-raja di Kota Daud. Amazia anaknya menjadi raja menggantikan dia. Kisah lainnya mengenai Raja Yoas dicatat dalam buku Sejarah Raja-raja Yehuda.(19) The rest of the acts of Joash, and all that he did, are they not written in the Book of the Chronicles of the Kings of Judah?
(20) Pegawai-pegawainya bangkit mengadakan persepakatan, lalu membunuh Yoas di rumah Milo yang letaknya di penurunan ke Sila.(20) (12:19)(20) His servants arose and made a conspiracy and slew Joash [in revenge] in the house of Millo, on the way that goes down to Silla.
(21) Yozakar, anak Simeat, dan Yozabad, anak Somer, ialah pegawai-pegawainya yang membunuh dia. Lalu ia dikuburkan di samping nenek moyangnya di kota Daud, maka Amazia, anaknya, menjadi raja menggantikan dia.(21) (12:19)(21) It was Jozachar son of Shimeath and Jehozabad son of Shomer, his servants, who smote him so that he died. They buried [Joash] with his fathers in the City of David. Amaziah his son reigned in his stead.

2 RAJA RAJA (2 Kings)
Daftar Pasal (silahkan klik nomor pasal yang ingin di baca):
1234567891011- 12 -13141516171819202122232425

Last Update : Sunday, 13 April 2008 Kembali ke halaman utama Created By OTAK INFO


Jika ada pertanyaan, saran atau kritik tentang desain atau cara pemakaian (navigasi) atau yang berhubungan dengan isi alkitab dalam website ini,
jika ada kata atau kalimat yang salah eja atau titik atau bahkan koma,
maka jangan sungkan-sungkan untuk melaporkan (menghubungi) kepada webmaster melalui email ke
alkitab (at) otak (dot) info