MIKHA (Micah)
Daftar Pasal (silahkan klik nomor pasal yang ingin di baca):
- 1 -234567

Dibawah ini adalah seluruh isi Injil Mikha 1 (MIKHA / MI / Micah 1)
Terjemahan Baru Bahasa Indonesia Sehari Hari English [Amplified]
1:1 = Judul
(1) Firman TUHAN yang datang kepada Mikha, orang Moresyet, pada zaman Yotam, Ahas dan Hizkia, raja-raja Yehuda, yakni berkenaan dengan yang dilihatnya tentang Samaria dan Yerusalem.(1) Mikha berasal dari sebuah kota kecil bernama Moresyet. Pada masa negeri Yehuda diperintah berturut-turut oleh Raja Yotam, Ahas dan Hizkia, Mikha menerima pesan TUHAN tentang Samaria dan Yerusalem.(1) THE WORD of the Lord that came to Micah of Moresheth in the days of Jotham, Ahaz, and Hezekiah, kings of Judah, which he saw [through divine revelation] concerning Samaria and Jerusalem.
1:2-7 = Pemberitahuan hukuman atas Samaria
(2) Dengarlah, hai bangsa-bangsa sekalian! Perhatikanlah, hai bumi serta isinya! Biarlah Tuhan ALLAH menjadi saksi terhadap kamu, yakni Tuhan dari bait-Nya yang kudus.(2) Dengarlah, hai bangsa-bangsa! Perhatikanlah, hai penduduk seluruh dunia! TUHAN Yang Mahatinggi datang sebagai saksi melawan kamu sekalian! Dengarkan Ia berbicara dari Rumah-Nya yang suci di surga.(2) Hear, all you people; listen closely, O earth and all that is in it, and let the Lord God be witness among you and against you, the Lord from His holy temple.
(3) Sebab sesungguhnya, TUHAN keluar dari tempat-Nya dan turun berjejak di atas bukit-bukit bumi.(3) Ia turun dari kediaman-Nya yang suci dan berjalan di atas puncak-puncak gunung di bumi.(3) For behold, the Lord comes forth out of His place and will come down and tread upon the high places of the earth.
(4) Luluhlah gunung-gunung di bawah kaki-Nya, dan lembah-lembah terbelah seperti lilin di depan api, seperti air tercurah di penurunan.(4) Gunung-gunung lebur di bawah telapak-Nya seperti lilin dalam api yang menyala; tanahnya longsor masuk ke lembah-lembah, seperti air di atas bukit mengalir ke bawah.(4) And the mountains shall melt under Him and the valleys shall be cleft like wax before the fire, like waters poured down a steep place.
(5) Semuanya ini terjadi karena pelanggaran Yakub, dan karena dosa kaum Israel. Pelanggaran Yakub itu apa? Bukankah itu Samaria? Dosa kaum Yehuda itu apa? Bukankah itu Yerusalem?(5) Semua itu akan terjadi karena orang Israel berdosa dan memberontak terhadap Allah. Siapakah yang menyebabkan Israel berdosa? Bukankah Samaria ibukotanya sendiri? Siapakah yang menyebabkan Yehuda menyembah berhala? Bukankah Yerusalem sendiri?(5) All this is because of the transgression of Jacob and the sins of the house of Israel. What is the transgression of Jacob? Is it not [the idol worship of] Samaria? And what are the high places [of idolatry] in Judah? Are they not Jerusalem?
(6) Sebab itu Aku akan membuat Samaria menjadi timbunan puing di padang, menjadi tempat penanaman pohon anggur. Aku akan menggulingkan batu-batunya ke dalam lembah dan akan menyingkapkan dasar-dasarnya.(6) Itu sebabnya TUHAN berkata, "Aku akan menjadikan Samaria timbunan puing di padang, dan tempat orang menanam pohon anggur. Reruntuhan kota itu akan Kubuang ke dalam lembah, dan dasar-dasarnya Kubongkar.(6) Therefore I [the Lord] will make Samaria a heap in the open country, a place for planting vineyards; and I will pour down into the ravine her stones and lay bare her foundations.
(7) Segala patungnya akan diremukkan, segala upah sundalnya akan dibakar, dan segala berhalanya akan Kuhancurkan; sebab dari upah sundal dikumpulkan semuanya itu, dan akan kembali menjadi upah sundal.(7) Patung-patungnya yang berharga akan dihancurkan, dan setiap benda yang diberikan kepada wanita-wanita yang bertugas di kuil akan dibakar, serta segala berhalanya dibinasakan. Barang-barang itu adalah hasil ibadahnya kepada dewa kesuburan. Kini semuanya itu akan diangkut oleh musuh-musuhnya untuk persembahan syukur kepada dewa-dewa mereka."(7) And all her carved images shall be broken in pieces, and all her hires [all that man would gain from desertion of God] shall be burned with fire, and all her idols will be laid waste; for from the hire of [one] harlot she gathered them, and to the hire of [another] harlot they shall return.
1:8-16 = Nabi meratapi nasib Yehuda dan Yerusalem
(8) Karena inilah aku hendak berkeluh kesah dan meratap, hendak berjalan dengan tidak berkasut dan telanjang, hendak melolong seperti serigala dan meraung seperti burung unta:(8) Karena itu aku, Mikha, bersedih hati dan mengeluh. Aku akan berjalan tanpa pakaian dan tanpa kasut untuk menunjukkan betapa sedihnya hatiku. Aku akan melolong seperti anjing hutan dan meraung seperti burung unta.(8) Therefore I [Micah] will lament and wail; I will go stripped and [virtually] naked; I will make a wailing like the jackals and a lamentation like the ostriches.
(9) sebab lukanya tidak dapat sembuh, sudah menjalar ke Yehuda, sudah sampai ke pintu gerbang bangsaku, ke Yerusalem!(9) Sebab luka-luka Samaria tak dapat disembuhkan, dan Yehuda akan ditimpa nasib yang sama. Malapetaka telah sampai ke Yerusalem, pintu gerbang tanah air bangsaku.(9) For [Samaria's] wounds are incurable and they come even to Judah; He [the Lord] has reached to the gate of my people, to Jerusalem.
(10) Di Gat janganlah sampaikan berita, janganlah sekali-kali menangis! Baiklah gulingkan dirimu dalam debu di Bet-Le-Afra!(10) Janganlah memberitahukan kepada musuh-musuh kita di Gat tentang musibah kita; jangan membiarkan mereka melihat kamu menangis. Hai penduduk Bet-Le-Afra, bergulinglah dalam debu sebagai tanda putus asa!(10) In Gath [a city in Philistia] announce it not; in Acco weep not at all, [betraying your grief to foreigners; but among your own people] in Beth-le-aphrah [house of dust] roll yourself in the dust.
(11) Berkemaslah, hai penduduk Safir, dengan telanjang dan malu. Tidak berani keluar penduduk Zaanan. Ratapan Bet-Haezel menghalangi engkau untuk tetap berdiri.(11) Kamu penduduk Safir, berangkatlah ke pembuangan tanpa pakaian dan dengan perasaan malu! Orang-orang Zaanan tidak berani keluar dari kota mereka. Jeritan penduduk Bet-Haezel menunjukkan kepadamu bahwa di sana tak ada perlindungan lagi.(11) Pass on your way [into exile], dwellers of Shaphir, in shameful nakedness. The dwellers of Zaanan dare not come forth; the wailing of Beth-ezel takes away from you the place on which it stands.
(12) Dengan bimbang penduduk Marot berharap akan kebaikan. Sebab malapetaka turun dari pada TUHAN sampai ke pintu gerbang Yerusalem.(12) Malapetaka dari TUHAN telah sampai di depan pintu gerbang Yerusalem! Karena itu, tidak mungkin orang Marot mengharapkan pertolongan.(12) For the inhabitant of Maroth [bitterness] writhes in pain [at its losses] and waits anxiously for good, because evil comes down from the Lord to the gate of Jerusalem.
(13) Pasanglah kuda teji pada kereta, hai penduduk Lakhis! Inilah permulaan dosa bagi puteri Sion, sebab padamulah terdapat pelanggaran Israel.(13) Kamu penduduk Lakhis, pasanglah kuda pada kereta perang! Kamu meniru dosa-dosa yang dilakukan di Israel sehingga menyebabkan Yerusalem pun berdosa.(13) Bind the chariot to the swift steed, O lady inhabitant of Lachish; you were the beginning of sin to the Daughter of Zion, for the transgressions of Israel were found in you.
(14) Sebab itu baiklah diberi hadiah perpisahan kepada Moresyet-Gat. Rumah-rumah Akhzib akan menjadi tipu daya bagi raja-raja Israel.(14) Sekarang, hai orang Yehuda kamu akan kehilangan kota Moresyet-Gat. Raja-raja Israel tidak akan mendapat bantuan lagi dari kota Akhzib.(14) Therefore you must give parting gifts to Moresheth-gath [Micah's home town]; the houses of Achzib [place of deceit] shall be a deception to the kings of Israel.
(15) Penakluk masih akan Kudatangkan kepadamu, hai penduduk Maresya! Kemuliaan Israel akan sampai di Adulam.(15) Hai orang Maresya, TUHAN akan menyerahkan kamu kepada musuh yang hendak menaklukkan kotamu. Pemimpin-pemimpin Israel yang berkuasa akan bersembunyi dalam gua-gua di Adulam.(15) Yet will I bring a conqueror upon you, O lady inhabitant of Mareshah, who shall possess you; the glory and nobility of Israel shall come to Adullam [to hide in the caves, as did David].
(16) Cukurlah dan gundulkanlah kepalamu, karena anak-anak kesayanganmu! Jadikanlah kepalamu gundul seperti gundulnya burung bangkai, sebab dari padamu mereka akan masuk pembuangan.(16) Hai orang Yehuda, potonglah rambutmu sebagai tanda berkabung bagi anak-anakmu yang kamu kasihi. Cukurlah kepalamu sampai gundul seperti burung pemakan bangkai, sebab anak-anakmu akan diangkut ke pembuangan.(16) Make yourself bald in mourning and cut off your hair for the children of your delight; enlarge your baldness as the eagle, for [your children] shall be carried from you into exile.

MIKHA (Micah)
Daftar Pasal (silahkan klik nomor pasal yang ingin di baca):
- 1 -234567

Last Update : Sunday, 13 April 2008 Kembali ke halaman utama Created By OTAK INFO


Jika ada pertanyaan, saran atau kritik tentang desain atau cara pemakaian (navigasi) atau yang berhubungan dengan isi alkitab dalam website ini,
jika ada kata atau kalimat yang salah eja atau titik atau bahkan koma,
maka jangan sungkan-sungkan untuk melaporkan (menghubungi) kepada webmaster melalui email ke
alkitab (at) otak (dot) info